Kado Anniversary Pernikahan, Murah Tapi Berkesan

Pernahkah kamu dan pasanganmu merayakan anniversary pernikahan? Jika pernah, apa kado yang paling berkesan untukmu? Kali ini kami akan membahas wedding anniversary gift yang murah, tetapi sangat berkesan.

Pernikahan menjadi momen sakral ketika dua insan mengikat janji satu sama lain. pernikahan ini meresmikan ikatan antara dua keluarga secara norma hukum, norma agama, dan norma sosial yang ada.

Hari perayaan pernikahan menjadi momen bahagia mengingat pernikahan. Pasangan yang sudah menempuh hidup Bersama bertahun-tahun lamanya sebaiknya merayakan perayaan ini. Tidak heran bahwa pasangan yang selalu merayakan anniversary ini selalu langgeng.

 

Berbagai Macam Kado Wedding Anniversary

Jika kamu ingin memberikan anniversary gift untuk istri, kami akan memberi beberapa saran yang bisa kamu coba.

1. Buket Bunga

Memberinya buket bunga adalah hal yang romantis bagi istri. Sebagai suami yang baik, sesekali kamu memberikannya bunga saat perayaan anniversary. Nantinya istri akan sangat senang melihat kado dari suaminya.

Bisa buket bunga yang kecil atau yang besar, bisa disesuaikan dengan budget yang kamu punya. Bisa juga ditambahkan dengan kue agar perayaan benar-benar terasa special.

2. Tiket Liburan Bareng

Anniversary gift untuk istri yang bisa kamu berikan adalah tiket liburan berdua. Liburan pernikahan tidak hanya dirayakan dengan honeymoon saja, anniversary gift berlibur berdua juga bisa menjadi cara yang tepat.

Kamu akan menghabiskan waktu dengan istri bersantai di resort tepi pantai dengan pemandangan yang sangat menakjubkan. Atau pergi berpiknik di gunung menikmati sejuknya udara pegunungan.

3. Memasak Makanan

Salah satu hadiah yang sederhana tetapi berkesan untuk istri adalah memasakkan makanan. Kamu bisa menggantikannya mengurus rumah dalam sehari akan membuatnya senang.

Istrimu bisa me time untuk merawat dirinya ke salon atau pergi ke mall berbelanja, sementara kamu bisa membantunya menghidangkan makanan sehari-hari.

4. Memberikan Peralatan Dapur

Tidak ada istri yang tidak Bahagia jika suami pengertian terhadap peralatan dapur. Peralatan dapur menjadi anniversary gift untuk istri yang sangat berkesan.

Apalagi jika suami memberikan satu set peralatan dapur yang kualitasnya bagus. Istri akan lebih rajin memasakkan makanan untuk suami nantinya.

5. Perhiasan (kalung, gelang, dan cincin)

Jika kamu masih bingung apa yang akan dihadiahkan kepada istri, perhiasan pilihan yang tepat. Berbagai perhiasan cantik ini bisa menjadi solusi kado anniversary gift untuk istri.

Kamu bisa membeli perhiasan ini di Adelle Jewelry dengan harga yang terjangkau. Tidak hanya itu, jika kamu berbelanja disana kamu akan melihat banyak perhiasan cantik yang bisa kamu bawa pulang sebagai hadiah istri.

 

Itulah 5 wedding anniversary gift yang bisa kamu berikan kepada istri. Walaupun harganya tidak terlalu mahal, tetapi berkesan.