3 Jenis Bibit Anggur Import Asal Ukraina

Buah anggur adalah tanaman buah yang saat ini banyak dibudidayakan baik untuk kebutuhan pribadi maupun untuk dibuat menjadi berbagai macam produk minuman dan makanan. Menurut sejarahnya buah anggur memang berasal dari luar negeri sehingga tidak aneh banyak jenis anggur import yang beredar di Indonesia. walaupun begitu semua bibit anggur import tersebut diketahui dapat tumbuh dan berbuah dengan baik.

Salah satu negara penghasil bibit anggur import yang banyak beredar di indonesia adalah Ukraina. Negara satu ini memiliki berbagai bibit anggur import yang unggul. sebut saja bibit anggur ninel, bibit anggur transfiguration, dan juga bibit anggur dixon. Merupakan jenis anggur yang saat ini banyak dicari di pasaran.

Jika anda ingin mencoba untuk membudidayakan bibit anggur import yang berasal dari Ukraina ini mari kita lihat ulasan berikut agar lebih jelas untuk memilih bibit yang mana yang akan anda budidayakan.

1.    Anggur Ninel

Anggur ninel, anggur import asal ukraina yang paling terkenal dan juga yang paling dicari oleh masyarakat. Buah anggur yang satu ini memiliki berbagai macam keunggulan seperti ukuran buahnya yang besar. Bobot satu anggur ninel dapat mencapai 12 – 15 gram. Buahnya memiliki diameter sekitar 2,6 – 3,2 cm dengan tandan buah yang mampu mencapai bobot maksimal hingga 3 kg.

Anggur ninel juga terkenal karena memiliki daya simpan yang lama. Sehingga setelah masa pemetikan buahnya tidak akan langsung membusuk. Buah anggur ninel akan tetap segar sehingga anda tidak perlu takut jika ingin mengirim anggur ninel untuk dipasarkan, karena tidak akan cepat membusuk.

Daging buah anggur ninel diketahui memiliki rasa yang sangat manis dengan kadar gula yang mencapai 17 – 18 %, warna daging buahnya transparan. Buah anggur ninel sangat cocok untuk dijadikan table grape atau anggur yang bisa langsung dimakan atau dijadikan camilan.

2.    Anggur GOZV

Selanjutnya adalah anggur GOZV, anggur yang satu ini sebenarnya belum terlalu populer walaupun sudah lama berada di indonesia. jika anda melihat penampakan dari buah anggur yang satu ini, anda akan langsung teringat dengan buah anggur akademik. karena bentuk anggur gozv dan anggur akademik sangat mirip serta sama-sama merupakan anggur berwarna hitam.

Hanya saja anggur gozv memiliki bentuk yang sedikit berbeda karena bagian ujung anggur gozv lebih mengerucut. Anggur goz v juga sedikit lebih unggul dari anggur akademik, karena ukuran buahnya lebih besar, ditambah lagi rasa buah anggur gozv jauh lebih manis di atas tingkatan rasa manis anggur akademik.

3.    Anggur Transfiguration

Bibit anggur import asal Ukraina yang terakhir adalah anggur transfiguration. Buah anggur transfiguration memiliki buah yang sangat besar jika dibandingkan dengan jenis anggur meja yang lain. satu butir anggur transfiguration bisa memiliki bobot hingga kisaran 18 gram. Dalam satu tandan anggur transfiguration bisa mencapai bobot sekitar 700 – 1500 gram.dengan perkiraan 50 hingga 70 butir anggur terdapat dalam satu tandan buahnya.

Selain itu rasa buah anggur transfiguration juga sangat manis sehingga cocok dijadikan camilan dan dimakan secara langsung. Karena memiliki rasa buah yang renyah dan juicy karena kandungan air di dalam buahnya sangat banyak.

Demikianlah 3 jenis bibit anggur import dari Ukraina. Jika anda ingin membudidayakan bibit anggur import ini segera dapatkan secara online bibitnya di situs seperti bibitbuahku.